PROFIL

Perhimpunan Pensiunan Pertamina atau yang dikenal dengan HIMPANA adalah organisasi resmi para pensiunan Pertamina. Himpana berdiri pada tanggal 2 November 1985, dan diresmikan oleh Bapak Abdul Rahman Ramly, selaku Direktur Utama Pertamina pada saat itu.
Himpana memiliki status badan hukum yang sah sebagai Perkumpulan dan telah terdaftar di Kementrian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Saat ini HIMPANA sudah memiliki 56 Cabang yang tersebar di seluruh Indonesia, di kota kota dimana banyak populasi pensiunan berdomisili , khususnya dimana terdapat wilayah operasi Pertamina.
HIMPANA dibentuk tidak hanya sebagai wadah silaturahmi antar para pensiunan, namun juga didasari semangat untuk dapat membantu sesama. Himpana membantu memberikan informasi yang dibutuhkan para pensiunan agar lebih mudah memperoleh hak hak benefitnya sebagai pensiunan.
Himpana juga memfasilitasi para pensiunan, menampung, menyalurkan dan memperjuangkan aspirasi pensiunan, serta membantu agar para pensiunan dapat memperoleh layanan secara mudah, murah dan cepat khususnya dalam aspek layanan kesehatannya.
Himpana selama ini menjalin hubungan yang sangat baik dengan semua lembaga pemangku kepentingan dalam pengelolaan masalah kepensiunan, seperti Dana Pensiun Pertamina , Yayasan Kesehatan Pertamina dan juga dengan Perusahaan khususnya dengan Fungsi Human Capital Pertamina.
Peran dan keberadaan Himpana menjadi sangat penting sebagai jembatan, penghubung dan fasilitator para pensiunan khususnya yang berada di daerah daerah mengingat baik Dana Pensiun Pertamina maupun Yayasan Kesehatan Pertamina, tidak memiliki kantor Cabang atau Perwakilan di daerah sehingga dibutuhkan dukungan Himpana dalam berhubungan dengan para pensiunan agar permasalahan yang terjadi dilapangan dapat dengan cepat diselesaikan melalui fasilitasi dan penyampaian informasi yang cepat.
Himpana selama ini bekerjasama sangat baik dengan Dana Pensiun Pertamina, misalnya dalam membantu proses data ulang kepensiunan, membantu verikasi data pensiunan dan membantu sosialisasi kepada para pensiunan untuk memperoleh berbagai informasi yang dibutuhkan terkait peraturan dan kebijakan Dana Pensiun Pertamina.
Begitu pula hubungan HIMPANA dengan Yayasan Kesehatan Pertamina, terkait pemberian Layanan Kesehatan Pensiunan. HIMPANA menjadi jembatan informasi, saluran pengaduan keluhan, wadah yang menampung aspirasi para pensiunan dan juga memfasilitasi guna mendapatkan akses layanan kesehatan dengan baik, mudah dan cepat. Berbagai program sosialisasi dan edukasi kepada para pensiunan yang dilakukan oleh Yakes Pertamina, selalu melibatkan HIMPANA dalam penyebaran informasinya.
Hubungan HIMPANA dengan perusahaan juga relatif sangat baik dan bersinergi. Hal ini dapat dilihat dari adanya kegiatan bersama antara Himpana dan Fungsi – Fungsi di Perusahaan khususnya di Cabang Cabang atau di daerah. Dalam struktur organisasi kepengurusan Himpana, Pimpinan tertinggi Pertamina di Pusat maupun di daerah adalah juga sebagai Pembina Himpana.
Oleh karena itu selama 36 tahun ini, HIMPANA diakui oleh Perusahaan sebagai representasi dari para pensiunan Pertamina. Kerjasama yang baik ini membuat Himpana mudah mendapatkan berbagai data dan informasi khususnya terkait kebijakan, peraturan dan informasi lainnya yang diperlukan oleh para pensiunan.
Hal ini pula yang membuat sikap, pandangan dan kebijakan Himpana dalam membela para pensiunan menjadi lebih rasional, ilmiah, realistis dan obyektif serta menjadi lebih efektif.
Kondisi ini menjadi sinergi yang sangat baik yang akan lebih menjamin efektivitas peran, tugas dan tanggung jawab Himpana dalam mengemban amanah memfasilitasi serta memperjuangkan aspirasi dalam membantu dan melayani para pensiunan di seluruh Indonesia sebagaimana motto Himpana untuk Peduli dan Melayani para veteran pejuang energi ini.
VISI
“Menjadi wadah himpunan seluruh Pensiunan Pertamina di seluruh Indonesia yang amanah & terpercaya untuk bersama sama dengan mitra strategis utama yaitu Perusahaan, Dana Pensiun Pertamina dan Yayasan Kesehatan Pertamina mewujudkan dan meningkatkan kualitas hidup Pensiunan yang lebih baik, sehat, sejahtera dan bahagia.”
MISI
Mewujudkan harapan pensiunan untuk memperoleh segala informasi yang dibutuhkan oleh pensiunan, guna meng akses & mendapatkan hak-hak kepensiunannya dengan mudah , murah dan cepat.
Mewujudkan harapan pensiunan untuk dapat membantu dan memfasilitasi setiap keluhan, pengaduan dan penyelesaian permasalahan sehubungan dengan upaya untuk memperoleh hak hak kepensiunannya termasuk permasalahan layanan kesehatan pensiunan.
Mewujudkan dan memperjuangkan harapan dan aspirasi pensiunan untuk mendapatkan tingkat kesejahteraan yang lebih baik, seperti peningkatan Manfaat Pensiun bulanan , Manfaat Tambahan , Manfaat Lain, maupun perbaikan dan peningkatan benefit Layanan Kesehatan.
Mewujudkan harapan para pensiunan untuk dapat memperoleh semua jenis layanan kepensiunan termasuk layanan kesehatan secara mudah, cepat, murah dan memuaskan, dari semua pengelola baik Dana Pensiun Pertamina, Yayasan Kesehatan Pertamina, maupun PT.AJTM
Menjadi jembatan , penghubung dan fasilitator serta menjadi saluruan utama komunikasi dua arah antara para pensiunan dengan para pemangku kepentingan dan pengelola layanan pensiunan baik Dana Pensiun Pertamina, Yayasan Kesehatan Pertamina, PT. AJTM maupun Perusahaan.
Struktur Organisasi
Pembina
Direktur Utama PT. Pertamina (Persero)
Direktur SDM PT. Pertamina (Persero)
Dewan Penasehat
Bapak Priyambodo M
Bapak Harry Poernomo
Bapak Supriyanto
Ibu Rukmi Hadihartini
Ketua Umum
Yudo Irianto
Sekretaris Umum
Sutji Harso
Bidang Layanan Kesehatan
Dr. Ismojo Djati
Dr. Arief Boedianto
Drg. Sumanto
Bidang Organisasi & Keanggotaan
Buang Sutrisno
Rachmawati
Bidang Kepensiunan
Suherdi
Bambang SPR
Bidang Keuangan
Jasin Barus
Chaerullah
Bidang Media, Informasi, dan Komunikasi
Alex Zulkarnaen
Achmad Romly
Bidang Usaha, Kerjasama, dan Kemitraan
Joko Pitoyo
Nuniel Tribudiastuti
Syafanir Sayuti